-->

7 Manfaat Terbaik Tomat Buat Kesehatan kita

- 11/07/2014
advertise here
buah tomat
Tomat adalah pembangkit tenaga nutrisi yang memberikan manfaat kesehatan yang luar biasa. Tomat kaya akan vitamin A,C, K, B6, kalium, folat, thiamin, magnesium, niasin, tembaga, dan fosfor yang semuanya penting untuk menjaga kesehatan tubuh.

Salah satu hal terbaik dari tomat adalah sayuran ini secara alami rendah kolesterol, lemak jenuh, sodium, dan kalori. Berikut manfaat tomat yang dapat Anda masukkan ke dalam menu harian:

1. Meningkatkan penglihatan

Tomat merupakan sumber yang sangat baik dari vitamin A dan C yang membantu meningkatkan penglihatan Anda dan juga membantu mencegah rabun senja. Sebuah penelitian menunjukkan bahwa kandungan vitamin A yang tinggi pada tomat dapat membantu mencegah degenerasi makula, penyakit mata serius. Selain itu, tomat dapat menurunkan risiko terkena katarak. Tomat juga dikemas dengan antioksidan fitokimia lycopene, lutein, dan zeaxanthin, yang melindungi mata Anda dari kerusakan ringan.

2. Membantu melawan kanker

Menurut sebuah penelitian yang diterbitkan dalam jurnal National Cancer Institute, banyak mengonsumsi tomat dapat membantu memerangi kanker prostat. Tomat juga dapat membantu mengurangi risiko beberapa jenis kanker lainnya seperti kanker perut, paru-paru, serviks, faring, mulut, tenggorokan, dubur, usus besar, esofagus, dan kanker ovarium. Itu karena tomat tinggi antioksidan lycopene. Jika Anda ingin meningkatkan manfaat anti-kanker dari tomat, coba masak tomat dengan minyak zaitun.

3. Mencerahkan kulit

Makan tomat secara teratur dapat membersihkan kulit Anda dan membuatnya terlihat sempurna. Tomat mengandung lycopene, antioksidan kuat yang melindungi kulit dari kerusakan akibat sinar matahari dan membuat kulit Anda kurang sensitif terhadap sinar UV, salah satu penyebab keriput dan garis-garis halus. Anda dapat menggunakan tomat untuk menyembuhkan jerawat dan memperkecil pori-pori. Gosok tomat yang dihaluskan pada kulit kusam Anda untuk mengembalikan cahaya kulit sehat.

4. Mengurangi kadar gula darah

Tomat mengandung sangat sedikit karbohidrat dan membantu mengurangi kadar gula darah. Tomat juga mengandung kromium yang membantu mengontrol gula darah, dan serat yang menjaga kadar gula darah tidak terlalu tinggi. Beberapa penelitian telah menemukan bahwa antioksidan kuat pada tomat melindungi aliran darah dan ginjal, daerah yang sering terkena diabetes.

5. Menjaga tulang tetap sehat

Tomat mengandung vitamin K dan kalsium yang membantu menjaga tulang Anda sehat. Makan tomat dapat memperkuat dan memperbaiki tulang Anda. Telah terbukti bahwa antioksidan lycopene juga dapat meningkatkan massa tulang dan membantu melawan osteoporosis, penyakit serius yang dapat menyebabkan patah tulang, deformitas, dan cacat.

6. Meringankan sakit kronis

Karena terdapat agen anti-inflamasi seperti karotenoid dan bioflavonoid, tomat bisa menghilangkan rasa sakit kronis. Orang yang sering menderita sakit ringan hingga peradangan. Sebuah penelitian menunjukkan bahwa minum segelas jus tomat setiap hari dapat menurunkan kadar TNF-alpha yang menyebabkan peradangan, sekitar 34%. Dengan demikian, tomat baik untuk penderita penyakit kronis seperti penyakit jantung, osteoporosis, kanker, dan Alzheimer.

7. Baik untuk rambut

Tomat juga baik untuk rambut. Tomat dikemas dengan vitamin dan zat besi yang membantu memperkuat rambut Anda dan bahkan dapat mengembalikan cahaya rambut rusak. Selain itu, tomat memiliki keasaman yang menyeimbangkan tingkat pH pada rambut. Jika Anda memiliki ketombe dan gatal di kulit kepala, usapkan jus tomat segar pada rambut dan kulit kepala setelah keramas, dan bilas dengan air dingin atau suam-suam kuku setelah 5 menit. Jangan terlalu sering menggunakan tomat pada rambut Anda karena keasamannya dapat mengeringkan rambut.

Sumber:
                 
Advertisement advertise here