-->

30 Butir Anggur Jepang Dijual Dengan Harga Rp 60 Juta!

- 7/11/2014
advertise here
Anggur Ruby Romawi
Serangkaian buah anggur senilai Rp 60 Juta dihidangkan saat
jamuan pernikahan sepasang pengantin di Jepang baru-baru ini.
Tokyo- Serangkaian buah anggur dihidangkan saat jamuan pernikahan sepasang pengantin di Jepang baru-baru ini. Menariknya, buah anggur yang berisi 30 butir tersebut menghabiskan dana hingga USD 5.400 atau sekitar Rp 60 Juta!

Apa yang membuat anggur ini begitu mahal? Dilansir melalui kantor berita AFP, Rabu (9/7/2014), buah anggur berjenis Ruby Romawi tersebut merupakan hasil panen hari pertama musim ini. Kualitasnya yang segar merupakan hasil dari tanah dan udara di Prefektur Ishikawa, Jepang bagian tengah.

Kulit anggur seberat 800 gram tersebut berwarna merah, dengan diameter masing-masing butiran sebesar 3 cm (1,2 inci). Umumnya, harga tertinggi untuk buah anggur di Jepang adalah USD 180 atau sekitar Rp 2,2 juta.

Musim ini, menurut kantor berita Jepang NHK, sekitar 30 rangkai buah anggur Ruby Romawi dari Ishikawa dilelang musim ini. Harga buah di Jepang memang terkenal fantastis dan merupakan yang termahal di dunia.  - (Liputan 6)
Advertisement advertise here