Kendaraan besar seperti truk memang kerap menjadi momok bagi sebagian pengendara. Selain ukurannnya yang besar, truk juga kerap dianggap menyebalkan karena berjalan lamban dan sering membuat kemacetan.
Tak heran jika banyak kendaraan kemudian memilih untuk menyalipnya setiap ada kesempatan. Seperti halnya yang dilakukan truk berukuran kecil di Taiwan.
Namun nahas, karena gaya sopir truk kecil yang ugal-ugalan, dan tak piawai mengendalikan mobil, tubuh truk kecil itu menabrak badan truk yang jauh lebih besar ukurannya hingga ringsek tak karuan.
Dilansir Autoevolution, Senin 30 Mei 2014, truk kecil itu ternyata berisi ratusan ayam potong yang akan diantarkan ke sebuah supermarket untuk dijual.
Berdasarkan kamera CCTV yang terekam pada sebuah mobil, terlihat jelas truk kecil ugal-ugalan itu sempat menghindar dengan berbelok ke arah kiri. Namun karena kecepatan yang tinggi dan bebannya yang berat, truk itupun akhirnya terpelanting sebelum akhirnya terguling dan ringsek.
Ratusan ayam potong yang berada di dalam truk itu pun terpental berhamburan jatuh ke jalan lengkap dengan es yang dipergunakan untuk mengawetkan ayam-ayam tersebut.
Beruntung, sopir dan kernet truk selamat dalam insiden maut tersebut. Kendati demikian, sepertinya mereka harus siap menanggung kerugian yang disebabkan karena kelalaiannya.(ita)
Berikut video yang menggambarkan detik-detik kecelakaan:
Sumber
Tak heran jika banyak kendaraan kemudian memilih untuk menyalipnya setiap ada kesempatan. Seperti halnya yang dilakukan truk berukuran kecil di Taiwan.
Namun nahas, karena gaya sopir truk kecil yang ugal-ugalan, dan tak piawai mengendalikan mobil, tubuh truk kecil itu menabrak badan truk yang jauh lebih besar ukurannya hingga ringsek tak karuan.
Dilansir Autoevolution, Senin 30 Mei 2014, truk kecil itu ternyata berisi ratusan ayam potong yang akan diantarkan ke sebuah supermarket untuk dijual.
Berdasarkan kamera CCTV yang terekam pada sebuah mobil, terlihat jelas truk kecil ugal-ugalan itu sempat menghindar dengan berbelok ke arah kiri. Namun karena kecepatan yang tinggi dan bebannya yang berat, truk itupun akhirnya terpelanting sebelum akhirnya terguling dan ringsek.
Ratusan ayam potong yang berada di dalam truk itu pun terpental berhamburan jatuh ke jalan lengkap dengan es yang dipergunakan untuk mengawetkan ayam-ayam tersebut.
Beruntung, sopir dan kernet truk selamat dalam insiden maut tersebut. Kendati demikian, sepertinya mereka harus siap menanggung kerugian yang disebabkan karena kelalaiannya.(ita)
Berikut video yang menggambarkan detik-detik kecelakaan:
Sumber
Advertisement