-->

Ulang Tahun ke-108 Hannah Arendt, diperingati Google Doodle Hari ini

- 10/14/2014
advertise here

Hannah Arendt
Google Doodle hari ini ikut merayakan ulang tahun yang ke-108 Hannah Arendt, seorang teoretikus politik asal Jerman. 

Mengutip darki wikipedia, Hannah Arendt seringkali digambarkan sebagai seorang filsuf, meskipun ia selalu menolak sebutan itu. Ia suka sebagai seorang teoretikus politik karena karyanya berpusat pada kenyataan bahwa "manusia pada umumnya, bukan Manusia saja, hidup di muka bumi dan menghuni dunia ini."

Ia  dilahirkan di Linden, Hannover, 14 Oktober 1906, dari keluarga Yahudi.  Ia belajar filsafat di bawah bimbingan Martin Heidegger di Universitas Marburg, yang simpati terhadap Nazi. 

Hannah Arendt  meninggalkan Jerman dan pergi ke Paris, untuk bekerja mendukung dan membantu para pengungsi Yahudi.

Pada tahun 1940 Hannah Arendt  menikah dengan penyair dan filsuf Jerman Heinrich Blücher. Karena sebagian wilayah Prancis diduduki militer Jerman dan mendeportasi orang-orang Yahudi membuat Hannah Arendt harus melarikan diri dari Prancis.

Hannah Arendt melarikan diri bersama suami dan ibunya ke Amerika Serikat atas bantuan diplomat Amerika Hiram Bingham IV. Kemudian ia aktif dalam komunitas Yahudi-Jerman di New York dan menulis untuk mingguan Aufbau.

Karya-karya Arendt membahas hakikat kuasa, dan topik-topik politik, wewenang, dan totalitarianisme. Banyak dari tulisannya terpusat pada pengukuhan konsepsi tentang kebebasan yang sinonim dengan aksi politik kolektif.

Dalam argumentasinya melawan asumsi libertarian bahwa "kemerdekaan dimulai ketika politik berakhir,"
 Arendt menyusun teorinya tentang kemerdekaan yang bersifat publik dan asosiatif, dengan mengambil contoh-contoh antara lain dari polis Yunani, kota-kota Amerika, komun Paris, dan gerakan hak-hak sipil pada tahun 1960-an untuk menggambarkan konsepsi tentang kemerdekaan.

Ia juga menulis The Origins of Totalitarianism, yang menelusuri akar-akar komunisme dan nazisme dan kaitan mereka dengan anti-semitisme. Buku ini kontroversial karena membandingkan dua pokok yang sebagian orang percaya tidak dapat dipertemukan.

Hannah Arendt  14 Desember 1975 pada umur 69 tahun, dikebumikan di Bard College di Annandale-on-Hudson, New York, tempat suaminya mengajar selama bertahun-tahun. 
Advertisement advertise here